PSI Harap Pengganti Anies Tak Lanjutkan Formula E

JAKARTA, – Formula E, seperti kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, akan digelar selama tiga tahun berturut-turut: 2022, 2023, dan 2024. Biaya penyelenggara atau commitment fee sudah tuntas dibayar dengan APBD DKI tahun 2019.

Diketahui total commitment fee untuk 3 tahun itu adalah 36 juta pound sterling atau sekitar Rp653 miliar.

Namun, Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta Anggara Wicitra menilai gubernur pengganti Anies nanti sebaiknya tidak melanjutkan ajang Formula E.

Dia menganggap balapan tersebut sebagai acara gelap lantaran banyak ketidakjelasan, misalnya anggaran yang sering berubah dan masih ada utang Rp90,7 miliar untuk biaya penyelenggara.

"Berbagai ketidakjelasan ini yang menurut saya akan berisiko bagi Pj Gubernur DKI nanti kalau tetap melanjutkan Formula E. Bisa-bisa terjebak dengan gelapnya program Formula E," kata Anggara kepada wartawan, Senin (20/6).

Anggara juga curiga dengan keberadaan studi kelayakan Formula E. Pasalnya ia belum menerima meski sudah beberapa kali meminta ke PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

"Soal revisi studi kelayakan yang sampai sekarang belum diterima DPRD, padahal dalam LHP BPK dikatakan dokumen tersebut sudah ada," ujar Anggara.



sumber: www.jitunews.com